Raffi Ahmad Pernah Naksir Desy Ratnasari usai Putus dari Yuni Shara: Kecintaan Sama Ibu-Ibu Belum Hilang

Minggu, 18 Desember 2022 - 16:16 WIB
loading...
Raffi Ahmad Pernah Naksir...
Raffi Ahmad sempat terpincut oleh Desy Ratnasari saat baru saja putus dari Yuni Shara. Foto/Instagram Raffi Ahmad
A A A
JAKARTA - Raffi Ahmad sempat dikaitkan dengan banyak wanita cantik sebelum akhirnya menikahi Nagita Slavina. Salah satu artis wanita yang berhasil membuat Raffi terpincut adalah Desy Ratnasari.

Demi mendekati Desy, Raffi sampai meminta sopirnya yang bernama Saliman mengirimkan bunga. Hal tersebut dibongkar oleh Saliman saat berbincang dengan majikannya itu.

"Ya tahulah, yang nganter bunga sampai ke bintaro, 'Lim kamu cek dulu ada orangnya gak'. Mbak Desy Ratnasari," ujar Saliman, dikutip dari kanal YouTube Noice, Minggu (18/12/2022).

Mendengar cerita Saliman, Raffi Ahmad langsung teringat momen itu. Namun, menurut Raffi, aksi kirim bunga untuk Desy Ratnasari dilakukan saat dirinya single. Tepatnya sudah putus dari Yuni Shara.

"Ya kan dulu waktu gue putus sama Mbak Yuni kan. Ya gue masih ada kecintaan sama ibu-ibu, belum hilang," kata Raffi Ahmad.

Pada waktu itu Raffi juga tampaknya begitu memanfaatkan momen. Desy Ratnasari didekati oleh Raffi Ahmad saat hubungannya dengan Irwan Mussry baru saja berakhir.



"Mba Desy baru putus sama Pak Irwan Mussry, gue kirim bunga," lanjut Raffi.

Saliman lantas mengenang kembali momen pendekatan bosnya itu kepada Desy Ratnasari. Sebagai sopir, Saliman-lah yang diminta Raffi untuk turun ke rumah Desy dan memastikan bintang lawas tersebut benar-benar ada di rumah.

"Mas Raffi di mobil, saya yang ke rumahnya, ketok-ketok ngecek ada orangnya apa nggak," tutur Saliman.

Raffi Ahmad memang sempat menjalin hubungan asmara dengan wanita yang jauh lebih tua darinya. Misalnya saja ketika Raffi memacari Yuni Shara yang terpaut usia 15 tahun. Tak hanya itu, Raffi juga dikabarkan pernah memacari aktris sekaligus politikus cantik Wanda Hamidah.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3109 seconds (0.1#10.140)